Saturday, August 15, 2020

Asar Jamnas X : Maumere hingga Botol WOSM di Jamnas X

             Kalo gwa gak salah, kegiatan ke Global Development Village (GDV) itu keesokan harinnya setlah pembukaan jamnas, 15 Agustus 2016. Kegiatan di GDV mulai sekitar pukul 7 pagi, namun karena jarak yang cukup jauh dari tenda maka gwa dan rekan-rekan datang hamper telat. Yang masih gwa inget sampe sekarang, di GDV itulah pertama kali gwa denger atau tahu mengenai lagu dan tarian Maumere.

Tiap kontingen berkunjung ke tiap-tiap sanggar yang ada. Sejujurnya gwa juga gak tau pasti dan gak ingat juga sih ada sanggar apa aja. Seingat gwa tuh, gwa masuk ke sanggar entah apa namanya, pokoknya di sanggar itu ada sebuah kuis yang mana pada akhirnya akan ada beberapa pemenangn dalam satu sesi dan mendapatkan hadiah berupa tempat minum yang katanya limited edition berlogo World Organization of the Scout Movement (WOSM), dan beberpa hadiah lainnya. Namun, gwa kalah dalam kuis itu.

            Kemudian, ada satu kegitan berikutnya, tapi gwa gak tau itu sanggar apa. Yang gwa inget justru, ketika itu gwa izin ke toilet karena bosen di sanggar itu. Untuk membuang-buang waktu, gwa pun mencari toilet yang sedikit lebih jauh dari GDV.

No comments

© KATABANGJAKA