Monday, September 23, 2013

Persija Harus Punya Pemain Bermental Juara Musim Depan

   Zakaria_news - Setelah berhasil menyelamatkan Persija Jakarta dari degradasi diIndonesia Super League (ISL) 2013, Benny Dollo menginginkan perbaikan yang signifikan untuk tim Macan Kemayoran sebelum berkiprah di ISL musim depan. Benny Dollo menyebut bahwa Persija membutuhkan sejumlah pemain bermental juara jika ingin kembali bersaing di papan atas ISL. “Kami harus lebih dulu mencari pemain-pemain yang memang bermental juara. Setelah target itu benar-benar tercapai, baru kami bisa membicarakan kualitas seperti apa. Karena kualitas menyangkut pemain. Jadi kedua hal itu bisa benar-benar berdampingan,”ujar Benny Dollo di Jakarta belum lama ini.
Di ISL 2013 yang baru saja usai, Persija lebih banyak diperkuat oleh pemain muda lantaran persoalan finansial yang belum juga tuntas. Untuk menghemat pengeluaran, Persija pun memaksimalkan sejumlah pemain muda yang rata-rata masih sangat minim pengalaman, sebut saja Defri Rizki, Syahrizal, Fery Komul, Rudi Setiawan, Syahroni, Delton Stevano, Anindito, Adixi Lenzivio, dan lain-lain.
Sedangkan para bintang Persija di musim-musim sebelumnya, seperti Leo Saputra, Ramdani Lestaluhu, Andritany Ardhiyasa, Hasim Kipuw, Octavianus, Precious Emuejeraye, hingga sang kapten Bambang Pamungkas, tidak lagi berada skuat tim Macan Kemayoran karena gaji yang belum dibayarkan.
Beruntung tim kebanggaan Jakmania ini bisa mengamankan beberapa pemain kunci yang masih bersedia bertahan, semisal Ismed Sofyan, Robertino Pugliara, Johan Juansyah, Rahmat Afandi, Galih Sudaryono, juga Fabiano Beltrame.
Selain itu, kedatangan para pemain baru seperti Emmanuel Kenmogne, Ahmad Alfarizi, M. Ilham, Rohid Chan, serta kembalinya Andritany Ardhiyasa membuat Persija mampu bangkit dan akhirnya lolos dari jeratan degradasi dengan menempati posisi ke 11 di klasemen akhir ISL 2013.
‪#‎ForzaPersija‬

No comments

© KATABANGJAKA